thumb

Ruang Literasi, Ruang Inklusi: Wisata Literasi SMPIT Insan Khatulistiwa

Pontianak – Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (Disperpusip) Kota Pontianak kembali menerima kunjungan Wisata Literasi dari SMPIT Insan Khatulistiwa. Kegiatan ini mengajak para siswa untuk lebih dekat dengan dunia literasi sekaligus mengembangkan kreativitas melalui pelatihan membuat gantungan kunci dari macrame.

Selain menikmati fasilitas dan koleksi yang tersedia di perpustakaan, para siswa juga diajak terlibat langsung dalam praktik keterampilan tangan. Pelatihan macrame ini menjadi salah satu wujud literasi yang inklusif, karena menghadirkan ruang belajar yang menyenangkan, terbuka, dan dapat diikuti oleh semua siswa tanpa terkecuali.

Melalui kegiatan ini, diharapkan tumbuh kesadaran bahwa literasi bukan hanya soal membaca buku, tetapi juga mencakup keterampilan hidup yang dapat mengasah kreativitas, melatih kesabaran, serta memperkuat kerja sama.

Kunjungan SMPIT Insan Khatulistiwa menjadi bukti nyata bahwa perpustakaan dapat menjadi pusat kegiatan edukatif yang ramah anak dan inklusif, serta mampu menumbuhkan semangat belajar di luar ruang kelas.